Mengenal Kemoterapi

Pengobatan Kanker Kemoterapi ~ Bila kita mendengar istilah kanker tentunya adalah salah satu jenis penyakit yang berbahaya yang ada di dunia. Kanker adalah jenis tumor yang ganas, sedangkan tumor adalah pertumbuhan sel-sel yang berlebihan, dan bila terjadi suatu benjolan maka inilah yang dimaksud dengan tumor.

Untuk itulah kita akan sedikit belajar bersama mengenai kemoterapi ini yang merupakan salah satu cara pengobatan kanker dalam dunia medis kesehatan.

Karakteristik berbagai macam jenis kanker adalah berbeda-beda. Ada yang tumbuh secara cepat, ada yang tumbuh tidak terlalu cepat. Dan kemoterapi adalah salah satu jenis pengobatan kanker atau pun terapi kanker yang biasa dan umum digunakan dalam dunia medis selain radioterapi pula.

Pengertian kemoterapi adalah proses pengobatan dengan menggunakan obat-obatan yang bertujuan untuk membunuh atau memperlambat pertumbuhan sel-sel kanker. Banyak obat yang digunakan dalam khemoterapi ini. Tujuan kemoterapi adalah upaya untuk membunuh sel-sel kanker dengan mengganggu fungsi reproduksi sel. Kemoterapi merupakan cara pengobatan kanker dengan jalan memberikan zat / obat yang mempunyai khasiat membunuh sel kanker.

Pengobatan Kanker Kemoterapi

Metoda Pengobatan Kanker

Pada dasarnya pengobatan kanker ini terdiri dari 3 jenis. Jenis pengobatan kanker tersebut adalah :
  • Operasi atau disebut dengan pembedahan. Tujuan operasi pada kanker adalah untuk mengangkat kanker secara keseluruhan karena kanker atau tumor ganas ini hanya dapat sembuh apabila belum menjalar ketempat lain atau pun organ tubuh lainnya.
  • Kemoterapi atau dengan cara pemberian obat-obatan.
  • Radioterapi atau penggunaan sinar radiasi. Tujuan pengobatan kanker no 2 dan 3 ini adalah untuk membunuh sel-sel kanker atau menghentikan pertumbuhan sel-sel tumor ganas yang masih tertinggal.
Karena chemotherapy ini adalah pengobatan dengan menggunakan obat-obatan, maka obat kanker kita kenal juga dengan obat sitostatika. Yang dimaksud dengan obat sitostatika yaitu suatu zat-zat yang dapat menghambat proliferasi daripada sel-sel kanker.

Tujuan Manfaat Kemoterapi


Ada beberapa hal yang terkait dengan penatalaksaan dari tujuan serta manfaat pengobatan kanker dengan menggunakan metoda terapi ini. Diantara tujuannya adalah untuk :
  1. Pengobatan.
  2. Meningkatkan kelangsungan hidup dan memperbaiki kualitas hidup. Inilah salah satu tujuan pemberian kemoterapi tersebut.
  3. Mengurangi massa tumor selain pembedahan atau radiasi.
  4. Mengurangi komplikasi akibat metastase sel kanker.
Selain pengobatan dengan menggunakan khemoterapi ini mempunyai tujuan, maka ada beberapa manfaat yang bisa diambil dari pengobatan kemoterapi ini. Dan berikut beberapa manfaat kemoterapi adalah :
  1. Untuk pengobatan. Beberapa jenis dari berbagai macam jenis kanker dapat disembuhkan secara tuntas dengan satu jenis kemoterapi atau beberapa jenis kemoterapi yang digabungkan.
  2. Mengurangi gejala kanker. Kemoterapi yang diberikan bertujuan untuk mengurangi gejala yang timbul pada penderita tumor ganas, seperti meringankan rasa sakit dan memberi perasaan lebih baik serta memperkecil ukuran kanker pada daerah organ bagian tubuh yang diserang.
  3. Menghambat perkembangan kanker. Manfaat pengobatan kanker yang dilakukan secara kemoterapi ini bertujuan untuk menghambat perkembangan sel kanker agar tidak bertambah besar atau menyebar ke jaringan organ tubuh yang sehat lainnya.

Efek Samping Kemoterapi


Namun dari pengobatan tumor ganas ini juga mempunyai efek samping. Efek samping pengobatan kanker tumor diantaranya adalah :
  • Anemia /kurang darah.
  • Sariawan / gusi berdarah.
  • Mudah Lupa.
  • Diare.
  • Kerontokan Rambut.
  • Tanda Gejala Menopause.
Tetapi yang sering kita lihat secara fisik akibat efek samping kemoterapi dan jenis terapi kanker ini adalah mulai rontoknya rambut pada penderita kanker yang sedang menjalani pengobatan menggunakan chemotherapy ini.

9 comments:

  1. Informasi tentang kanker yang berharga sekali

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga diberi ketabahan bagi yang kena cobaan penyakit ini. Dan semoga bisa cepat sembuh.

      Delete
  2. Ternyata pengobatannya tidak mudah dan ada efek lainnya. Kesehatan yang mahal harganya. Tapi umumnya kanker itu keturunan ya gan ?

    ReplyDelete
  3. kalau kanker serviks apakah bisa ke tumor?

    ReplyDelete
  4. tips kemoterapi yang sangat bermanfaat sob,namun mudah-mudahan saja kami dijauhkan dari penyakit tersebut sob,thks info dan penjelasannya sangat detail.

    ReplyDelete
  5. alhamdulillah dapet ilmu lagi disini, trims sob..
    oya mengenai menu navigasi yang diatas header bisa sobat lihat di postingan saya terbaru ya, special nih hehe...

    ReplyDelete
  6. ingat Kemoterapi ni ingat sahabat bro jejai yg baru2 ni pulang ke rahmahtullah. mudahan perkongsian ini banyak beri pendedahan tujuan kemoterapi.

    ReplyDelete
  7. oh ternyata kemoterapi itu bukan penyinaran ya sob

    ReplyDelete