Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif atau disingkat Kemenparekraf adalah salah satu dari kementerian dalam Pemerintah Indonesia yang membidangi urusan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata dipimpin oleh seorang Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Pengumuman Penerimaan CPNS Kemenparekraf 2014
Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif atau Kemenparekraf menjadi salah satu kementerian yang mendapat alokasi formasi CPNS 2014. Tahun 2014 ini Kemenparekraf membuka kesempatan bagi putra putri terbaik bangsa untuk ikut bergabung dengan unit Kemenparekraf.
formasi jabatan cpns Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif telah disiapkan untuk diisi berdasarkan kualifikasi pendidikan tertentu. Di tahun ini Kemenparekraf membuka lowongan CPNS 2014 untuk lulusan SMA, D3 dan juga lulusan strata 1 atau S1 dengan jumlah keseluruhan adalah 141 formasi CPNS.
Pendaftaran CPNS 2014 dilakukan secara online dengan sistem single entry yang terpusat di situs panselnas yakni panselnas.menpan.go.id. Pendaftaran sudah mulai dibuka pada tanggal 20 Agustus lalu, dan batas akhir pendaftaran hingga tanggal 07 September 2014.
Dan pengumuman terbaru jadwal pembukaan pendaftaran cpns online 2014 ini dibuka selama 2 minggu sejak pengumuman diberikan. Karena masing-masing instansi yang membuka lowongan pendaftaran CPNS Online 2014 ini berbeda satu dengan lainnya.
Untuk melakukan pendaftaran secara online, pelamar harus mempersiapkan beberapa berkas pendaftaran CPNS yang penting seperti scan ijazah dan transkrip nilai, scan ktp, scan Pas Foto dan alamat email
Sebelum melakukan pendaftaran, pelamar harus menyiapkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Elektronik KTP atau e-ktp. Bagi yang belum punya sesegera mungkin untuk mengurus ke instansi terkait. Pemerintah akan memberikan layanan cepat bagi calon peserta seleksi CPNS 2014.
Tahapan Cara Pendaftaran Online CPNS Kemenparekraf 2014
Persyaratan Umum Pelamar
- Warga Negara Republik Indonesia.
- Usia paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan paling tinggi 35 (tiga puluh lima) tahun pada tanggal 1 Nopember 2014.
- Usia pelamar ditentukan berdasarkan tanggal kelahiran yang tercantum pada Ijazah yang digunakan sebagai dasar untuk pelamaran.
- Sehat jasmani dan rohani.
- Berkelakuan baik dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan.
- Tidak dalam kedudukan sebagai pengurus/anggota partai politik.
- Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS/Anggota TNI/Polri maupun pegawai swasta.
- Tidak berkedudukan sebagai Calon/PNS.
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh Pemerintah.
- Setiap pelamar harus dapat mengoperasikan komputer (MS Office, surat elektronik dan browsing internet).
Pengumuman Penerimaan CPNS Kemenparekraf 2014 |
Ketentuan Umum:
- Proses seleksi pengadaan CPNS Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Tahun 2014 ini terbuka untuk semua Warga Negara Indonesia dan.
- Pelamar tes bersedia mengikuti seluruh proses tahapan seleksi di lokasi yang ditentukan atas biaya sendiri.
- Pelamar tes yang mengikuti seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif tidak dipungut biaya
Pengumuman kelulusan seleksi administrasi dan tes TKD CAT, dan serta juga pengumuman kelulusan tes CPNS Kemenparekraf 2014 akan diumumkan kemudian dan menyusul melalui situs laman website www.parekraf.go.id
Silakan untuk melihat pengumuman resminya di link berikut ini : www.parekraf.go.id
Untuk langasung melakukan pendaftaran online silakan menuju ke link berikut ini : panselnas.menpan.go.id
Pengen daftar
ReplyDeletetapi belum siap melamar
saya sudah berkali-kali daftar mas, tapi belum juga diterima, sekarang jadi tenaga honorer sudah memasuki tahun ke 8 alias sudah 8 tahun, menunggu saja sudah, siapa tahu pemerintah masih bisa melihat kalau masih banyak tenaga honorer yang belum diperhatikan
ReplyDeletesalam hangat dari kami ijin informasinya gan, dari kami pengrajin jaket kulit
ReplyDelete